Batamlive – Kepulauanriau – Tanjungpinang – TNI – AU Menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah Tahun 2024 Masehi, Lanud Raja Haji Fisabilillah menggelar acara Doa Bersama dan Tahlilan di Gedung Graha Dirgantara Mako Lanud Raja Haji Fisabilillah. Jumat (8/03/2024).
Kolonel Pnb Andi Nur Abadi.,S.T.,M.M selaku Komandan Lanud Raja Haji Fisabilillah menginisiasi terselenggaranya kegiatan ini, yang mana turut dihadiri oleh Ketua PIA Ardhya Garini Cab. 13/D.I Lanud RHF Ny. Rehan Andi Nur Abadi beserta Anggota PIA dan Personel Lanud RHF yang beragama muslim maupun non muslim.
“Harapan saya, dengan terselenggaranya kegiatan ini kita semakin akrab dan saling kenal, kita saling maaf memaafkan. Bulan Ramadhan adalah bulan yang dinanti-nanti oleh umat islam di seluruh dunia. Ini adalah bulan dimana kita memperbanyak ibadah meningkatkan keimanan dan memperkuat hubungan kita kepada Allah swt” Ucapnya.
Kegiatan ini diawali dengan sholat magrib bersama, Penampilan tim Hadrah Al Busyroh Lanud Raja Haji Fisabilillah dilanjutkan Tahlilan doa bersama yang dipimpin Pjs. Kabintal Kapten Lek Sutarno.
Danlanud RHF mengatakan kegiatan tersebut selain dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan juga diselaraskan untuk berdoa dalam rangka keselamatan dalam penerbangan, keselamatan dalam kerja, dan kesuksesan TNI Angkatan Udara khususnya Personel Lanud Raja Haji Fisabilillah dalam mengembang tugas kedepannya.
“Mari kita merapatkan barisan dalam doa, doa merupakan senjata orang mukmin dan di bulan ini doa yang di panjatkan akan menjadi lebih mustajab”
Terakhir, Kolonel Pnb Andi Nur Abadi berpesan agar saling menjaga toleransi, menghormati, dan menghargai kepada yang sedang menjalani ibadah puasa.
“Saya berpesan, bagi personil yang non muslim di bulan Ramadhan ini mari kita tingkatkan sikap toleransi, support rekan-rekan yang berpusa dan saling mengingatkan jika ada rekan muslim yang tidak puasa. Bulan Ramadhan begi saya bulan perdamaian, kebaikan dan kerukunan bagi seluruh umat manusia,” pungkasnya.
Editor: E. Taufik
Home » Kepri » Personel Lanud Raja Haji Fisabilillah Berdoa Bersama Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445H/2024